Skip to main content
Berita

Songsong IKN Kadis Pariwisata Kunjungi Titik Nol IKN hingga Susuri Mangrove.

By Maret 8, 2022No Comments

Dalam menyongsong Ibu Kota Negara “Nusantara” , Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Timur di wakili oleh Kepala Dinas Dra. Sri Wahyuni, MPP didampingi Achmad Herwansyah selaku Kepala Bidang Pengembangan Destinasi dan Industri Pariwisata serta Hasanudin selaku Humas PT. Itci Hutan Manunggal, Kunjungi Titik Nol IKN hingga menyusuri Ekowisata Mangrove, Minggu (6/3).
Perjalanan dimulai dengan mengunjungi titik nol IKN, kemudian Sarana Helipad, dan Menara IKN dengan tinggi 20 meter.
Di kawasan Helipad tersebut #sahabatpariwisatakaltim dapat melihat teluk balikpapan dan Menara IKN yang merupakan titik pantau penentuan kawasan titik nol.
Disela kunjungan Sri Wahyuni mengatakan bahwa Mitra Pariwisata Kaltim mulai sekarang dapat menyusun Paket perjalanan wisata untuk melihat Kawasan Sekitar IKN kemudian di lanjutkan dengan menyusuri Objek Objek Wisata yang berada disekitar IKN salah satunya adalah Mangrove di Desa Mentawir.
Karena berbagai Keunikan yang dapat di temui di Desa Mentawir, salah satunya adalah para wisatawan dapat mengunjungi ekowisata mangrove dengan melihat jenis Bakau Emas yang jarang di jumpai pada kawasan Mangrove lainnya. Para wisatawan juga dapat membawa buah tangan khas Desa Mentawir.
Pokdarwis Tiram Tambun Desa Mentawir yang diketuai oleh Pak La Male kini telah membuat beberapa Produk olahan khas mangrove yang berasal dari Ekowisata Mangrove Mentawir yaitu Pupur dingin Mangrove Pidada, Sirup dan pernak pernik kerajinan dari anyaman bambu.

Close Menu