Jakarta Convention Center, 28 Agustus 2024
Seluruh pengrajin kriya di Nusantara tumpah ruah di helatan Kriyanusa 2024. 430 booth dipenuhi tenant yang berasal dari pengrajin, pengusaha dan perwakilan Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas). Sungguh begitu banyaknya karya karya anak bangsa yang terbarukan digelar.
Tepat dipukul 08.00 WIB di Jakarta Convention Center Senayan seremoni dibuka Ibu Wuri Estu Handayani Mar’uf Amin. Kriyanusa 2024 begitu meriah dikarenakan adanya berbagai pameran, tampilan seni pertunjukan, lomba, workshop dan talkshow.
Kalimantan Timur di Kriyanusa 2024 menjadi ikon, sehingga semua Dekaranas Kabupaten/Kota dan pengrajin berpartisipasi. Kegiatan ini di jadwalkan pada tanggal 28 Agustus – 2 September 2024. Besar harapannya, Kriyanusa 2024 ini sebagai momentum para pengrajin, pengusaha, pemerintah, akademisi dan media untuk terus meningkatkan jejaring demi bersaingnya SDM Nusantara untuk Mancanegara
Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Timur menghadiri Undangan Pertemuan Tahunan BI (PTBI) 2024 dengan mengusung tema “Sinergi Memperkuat Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional”.
Jumat, 29 November 2024, di Ruang Maratua It.4 KPw Bank Indonesia Perwakilan Kaltim Kepala Dinas…