Skip to main content
BERITADOK

Mengembangkan Obyek Daya Tarik Wisata dan Pengawasan di Kabupaten Kutai Timur 2023

By Mei 31, 2023April 1st, 20242 Comments

Melalui seksi pengembangan Industri Pariwisata melakukan pengembangan Daya Tarik Wisata di Kabupaten Kutai Timur. Pembinaan dan Pengawasan ODTW di Kabupaten Kutai Timur dilaksanakan pada tanggal 29 sampai 30 Mei 2023.

Menghadiri beberapa DTW yang terdapat di Sangatta, Kabupaten Kutai Timur, diantaranya adalah Rumah Kelinci, Kolam Renang PT Tirta Mega Lestari, Kolam Renang Fun cafe Aquaplay, dan Kolam Renang Jammas

Di Rumah Kelinci menghadirkan wisata edukasi untuk anak-anak yang biasa didampingi oleh orang dewasa, disana terdapat restoran yang bagus ketika orangtua ingin beristirahat sejenak sembari anak-anak bermain, aneka hewan seperti angsa, kalkun, landak, iguana, kelinci dan juga berbagai tumbuhan seperti jambu kristal yang bisa dibeli direstoran, dibuka setiap selasa-minggu, dan libur setiap hari senin, dibuka dari pukul 09.00 s/d 18.00, Rumah Kelinci juga mempunyai mini playground.

Dan juga Kutim memiliki beberapa destinasi wisata air (kolam renang) seperti di PT Tirta Mega Lestari, Fun cafe Aquaplay dan Jammas. Kolam renang selalu ramai di saat sore hari dan pada saat weekend. Dan dibuka pukul 14.00 s/d 18.00. Namun seperti di Fun cafe Aquaplay ketika weekend/hari libur mereka buka diawal hari dari jam 7.30 s/d 18.00. Untuk HTM mereka berkisar dari 15k untuk hari biasa dan 20k di hari weekend. Tempat yang bersih dan sejuk. Tentu menjadi tempat terbaik untuk bermain sejenak. Dan ada cafe untuk bersantai disini, bagi orang tua yang menemani anak-anaknya bisa beristirahat dan bersantai disini.

Dalam kegiatan ini mengundang perwakilan PUTRI (Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia) sebagai mitra pariwisata yang memberikan masukan untuk pengembangan Daya Tarik Wisata. Bekerjasama dengan Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah.

(AL/DY/ )

2 Comments

Leave a Reply

Close Menu