Sosialisasi dan Pelatihan Penyusunan Sasaran Kerja Pegawai (SKP) melalui E-Kinerja ASN dilingkngan Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Timur tahun 2023
SAMARINDA – Jumat pagi (19/05) bertempat di Hotel Grand Verona, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kaltim, Drs. Ahmad Herwansyah, M.Si., membuka secara resmi kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Penyusunan SKP Tahun 2023 Melalui Aplikasi e-Kinerja bagi ASN di lingkungan Dinas Pariwisata Prov. Kaltim.
Dihadiri seluruh Kepala Bidang, Pejabat Fungsional Adyatama Kepariwisataan dan Ekraf Ahli Muda, Perencana Ahli Muda, serta staf pelaksana dan operator masing-masing bidang, H. M. Irvan Rivai pada laporan panitia kegiatan menyampaikan maksud dan tujuan pelaksanaan yaitu dalam rangka mewujudkan ASN yang profesional, kompeten, dan kompetitif. “Sekaligus sebagai ruang memberikan pemahaman secara utuh mengenai penyusunan SKP yang telah bertransformasi menggunakan aplikasi yang bernama e-Kinerja,” ungkap Sekretaris Dinas Pariwisata Kaltim lebih lanjut.
Rita Erpina, Analis Kepegawaian Ahli Muda Bidang Pembinaan ASN BKD Prov. Kaltim, selaku narasumber, membimbing penyusunan SKP mulai dari tahap awal sampai dengan penilaian. “Penyusunan SKP dan melengkapi bukti dukung berdasarkan pekerjaan yang telah dilakukan merupakan kewajiban masing-masing ASN, yang kemudian diunggah di setiap akhir triwulan pada aplikasi e-Kinerja,” terang Rita.
Dalam sambutannya Kepala Dinas Pariwisata , Herwansyah berharap dari Sosialisasi dan Pelatihan ini dapat mengembalikan pandangan mengenai peran dan fungsi serta kewajiban masing-masing ASN. “Bagaimanapun, tak bisa kita abaikan, SKP tahunan merupakan bagian dari syarat kelengkapan administrasi kepegawaian lainnya. Seperti halnya pengusulan pensiun, kenaikan pangkat, dan lain sebagainya,” pungkas Herwansyah.